Alaku
Alaku

Ta Wan Resto Hadir Di BenMall Tawarkan Menu Legendaris Chinese

Foto. Hasnul Kasdi Radar Informasi News.Com - Launching Ta Wan Resto, Minggu (8/1).
Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu – Ta Wan, rumah makan masakan Chinese sekarang telah hadir di Kota Bengkulu, di Bencoolen Mall (BenMall). Peresmian Ta Wan ini dilakukan oleh Wakil Walikota (Wawali) Bengkulu Dr. Dedy Wahyudi, S.E., M.M., yang diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Bengkulu Dr. Nurlia Dewi, SH, MH.

Dalam sambutannya Nurlia Dewi menyampaikan permohonan maaf dari Bapak Wawali yang tidak dapat hadir membuka resto Ta Wan hari ini.

“Seyogyanya pembukaan Ta Wan ini akan dilakukan oleh Bapak Wawali, namun karena beliau ada suatu dan lain hal tidak dapat hadir, dan meminta saya untuk hadir, semoga tidak mengurangi makna dari acara kita hari ini.” ujar Nurlia Dewi, Minggu siang (8/1).

“Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu mengucapkan selamat atas pembukaan outlet Ta Wan yang ke-94 di BenMall ini.” tambah Nurlia Dewi.

Kemudian disampaikan oleh CEO Benmall Irwandi Putra dengan semangat dan spirit tahun baru, BenMall selalu berupaya menambah tenan baru. “Hari ini bertambah lagi tenan di BenMall yakni Ta Wan, yang merupakan resto dengan menu Chinese Food.” ucap Irwandi Putra.

“Terima kasih untuk warga Bengkulu yang telah menjadikan BenMall lokasi untuk liburan keluarga.” imbuh Irwandi Putra.

Sementara itu General Manager Ta Wan Bengkulu, Beni Sanjaya mengucapkan
terima kasih akhirnya Ta Wan hadir di Bengkulu, di BenMall. “Ta Wan dengan jumlah outlet terbanyak di Indonesia, yang telah hadir lebih dari dua dekade, sejak Tahun 1995.” ucap Beni Sanjaya.

“Ta Wan menyajikan menu legendaris berupa bubur, serta beragam hidangan khas Chinese lainnya dengan sentuhan lokal sesuai dengan selera lidah masyarakat Indonesia.” tutup Beni Sanjaya.(HKS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *