Alaku
Alaku
Daerah  

BMKG Bengkulu: Peringatan Dini Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu, – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bengkulu mengeluarkan peringatan dini terkait cuaca ekstrem pada Senin, 9 September 2024. Berdasarkan prediksi BMKG pukul 04.27 WIB, wilayah Bengkulu berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

Wilayah yang diperkirakan terdampak mulai pukul 04.30 WIB antara lain Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu Utara, Seluma, Mukomuko, Lebong, Kepahiang, dan Bengkulu Tengah. Beberapa kecamatan di Kota Bengkulu juga diprediksi akan mengalami kondisi cuaca yang sama.

BMKG menyampaikan bahwa cuaca ekstrem ini masih dapat meluas ke wilayah lain, seperti Kabupaten Rejang Lebong bagian Sindang Dataran, Kabupaten Seluma di Air Periukan dan Ulu Talo, serta beberapa daerah di Kabupaten Mukomuko dan Kepahiang.

Kondisi cuaca ini diperkirakan akan berlangsung hingga pukul 07.30 WIB. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi banjir, tanah longsor, serta risiko lain yang disebabkan oleh hujan lebat dan angin kencang.

Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui laman resmi BMKG atau aplikasi cuaca BMKG.(Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *