Alaku
Alaku
Daerah  

Bupati Seluma Lantik Anggota PAW BPD dan PJS Kepala Desa

Cloud Hosting Indonesia

Seluma, – Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE, secara resmi melantik anggota Pergantian Antar Waktu (PAW) Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Penjabat Sementara (PJS) Kepala Desa pada Rabu (4/9/2024). Acara pelantikan berlangsung di Aula Badan Keuangan Daerah Kabupaten Seluma.

Acara tersebut dihadiri oleh beberapa pejabat penting, termasuk Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Seluma, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Seluma, serta para camat dari Kecamatan Air Periukan, Talo Kecil, dan Sukaraja.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Erwin Octavian melantik anggota BPD dari tujuh desa, yaitu Desa Mekar Sari, Talang Benuang, Kayu Agung, Talang Kemang, Pring Baru, Kembang Seri, dan Talang Kabu. Selain itu, tiga PJS Kepala Desa yang dilantik adalah Kepala Desa Sendawar, Padang Baru, dan Petai Kayu.

Dalam sambutannya, Bupati Seluma menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota PAW BPD dan PJS Kepala Desa yang baru saja dilantik. Ia mengharapkan agar anggota BPD yang dilantik dapat menjalin kerjasama yang baik dengan kepala desa demi kemajuan desa masing-masing.

“Saya berharap kepada para kepala desa yang baru dilantik, agar bekerja keras dan berkomitmen dalam memajukan Kabupaten Seluma yang kita cintai ini,” ujar Bupati Erwin Octavian.

Pelantikan ini diharapkan dapat memperkuat kepemimpinan di tingkat desa dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Seluma.(Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *