Alaku
Alaku

Relawan SAGA Sowan ke DPD PDIP Provinsi, Siap Menangkan Ganjar Jadi Presiden

Relawan SAGA bersama DPD PDIP Provinsi Bengkulu, Jumat (12/5). Foto - Hasnul Kasdi Radar Informasi News.Com
Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu – DPW Sahabat Ganjar (SAGA) Relawan Indonesia Provinsi Bengkulu melakukan silaturahmi ke DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Jumat, 12 Mei 2023 bertempat di Sekretariat DPD PDIP Provinsi Bengkulu.

Dalam silaturahmi ini dipimpin langsung oleh Ketua DPW SAGA Provinsi Bengkulu Wendi Hendra Setiawan bersama jajaran pengurus serta didampingi Ketua DPC SAGA Kota Bengkulu, Hasnul Kasdi dan Sekretaris DPC, Adiosi Putra. Sementara dari pihak PDIP hadir Sekretaris DPD PDIP Provinsi Bengkulu Ihsan Fajri, S.Sos., M.M.

Ketua DPW SAGA Provinsi Bengkulu, Wendi Hendra Setiawan mengatakan pertemuannya dengan jajaran pengurus DPD PDIP Provinsi Bengkulu untuk bersilaturahmi sekaligus memberitahukan adanya SAGA Bengkulu yang siap untuk berjuang memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI.

“Hari ini kita berkunjung dalam rangka memperkenalkan diri bahwa adanya relawan Ganjar di Provinsi Bengkulu dengan nama Sabahat Ganjar, (SAGA),” kata Wendi Hendra, Jumat (12/5).

Kemudian disampaikan Wendi, SAGA Provinsi Bengkulu memberikan ucapan terimakasih kepada partai PDIP yang telah mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI pada Pemilu tahun 2024 yang akan datang.

“Kami berterimakasih kepada PDIP dimana telah melakukan deklarasi atas Ganjar Pranowo yang akan maju sebagai Presiden sebelum hari raya Idul Fitri yang lalu,” sampai Wendi Hendra.

Sementara itu, Sekretaris DPD PDI-P Provinsi Bengkulu, Ihsan Fajri, S.Sos., M.M., mengungkapkan menyambut baik dan mengapresiasi atas kunjungan dan silaturahmi oleh SAGA Bengkulu ke DPD PDIP Provinsi Bengkulu. 

“Untuk ke depan kita berharap ada pertemuan pada forum-forum lainnya yang berkelanjutan dan untuk pertemuan kali ini kita sangat bersyukur karena kawan-kawan dari SAGA Bengkulu telah banyak melakukan kegiatan sosialisasi dan yang lainnya dalam rangka untuk menaikkan elektabilitas Pak Ganjar di Provinsi Bengkulu,” ungkap Ihsan Fajri.

Selanjutnya dikatakan Ihsan, DPD PDIP Provinsi Bengkulu optimis untuk memenangkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI. “Sewaktu dideklarasikan oleh PDIP sebagai calon presiden, masyarakat telah banyak berharap atas ditunjuknya Ganjar selaku kader partai sebagai calon presiden,” tutup Ihsan Fajri.(HKS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *