Bengkulu – Dari DPD PKS Kota Bengkulu menyatakan telah menetapkan Ustadz Dr H. Dani Hamdani M. Pd sebagai Balon Walikota yang akan diusung dalam Pilwakot Tahun 2024. Dari Ustadz Dani Hamdani sendiri menyatakan dia siap maju sebagai Cawalkot di Pilwakot mendatang, “Memang berdasarkan hasil survey DPD PKS Kota Bengkulu, mereka telah menetapkan saya sebagai kandidat Cawalkot. Untuk itu, saya sendiri selaku kader PKS menyatakan diri siap jika memang itu yang diputuskan oleh partai dan itu yang diinginkan oleh masyarakat kita. Keputusan yang dibuat oleh DPD PKS Kota Bengkulu tentu tidak sembarangan, hal itu sudah melalui kajian dan hasil survey yang dilakukan secara objektif,” ucap Dr H. Dani Hamdani, Rabu (15/6).
Kemudian apa persiapan yang dilakukan setelah PKS menetapkan dirinya sebagai Cawalkot yang akan diusung dalam Pilwakot tahun 2024. Ustadz Dani menegaskan dia belum melakukan sosialisasi terkait Pilwakot, “Kita belum melakukan sosialisasi. Hanya saja pada prinsipnya saya siap. Kalau dari keluarga, kita juga tetap sesuai dengan keputusan partai siap maju mengamankan keputusan tersebut. Insya Allah itu adalah keputusan yang terbaik,” terang Ustadz kondang suami dari anggota Fraksi PKS DPRD Provinsi Sefty Yuslinah tersebut.
Selain itu, ketika ditanya kemungkinan saat Pilkada serentak tahun 2024 nanti, Ustadz Dani digandeng sebagai kandidat dalam Pilgub Bengkulu. Dimana sebelumnya sempat tersiar kabar, Gubernur Rohidin berkemungkinan menggandeng Ustadz Dani sebagai pasangan dalam Pilgub 2024. Dia menegaskan bahwa yang jelas saat ini, dia sesuai instruksi Partai, “Kalau kemungkinan seperti itu bisa saja terjadi. Tapi yang jelas saat ini, berdasarkan keputusan DPD PKS Kota Bengkulu mereka menetapkan sebagai Cawalkot. Kalau kedepannya bagaimana,? kita lihat saja nanti,” pungkas Ustadz Dani.
Sebelumnya dari hasil survey PKS Kota Bengkulu dari 29 tokoh masyarakat Kota Bengkulu, tiga besar terpopuler pertama ada Ustadz Dani Hamdani, kemudian Wakil Walikota Dr Dedy Wahyudi, lalu urutan ketiga ada nama mantan Wakil Walikota Ir. Patriana Sosia Linda. (09)
Ustadz Dani Siap Maju Pilwakot 2024 Sesuai Instruksi PKS
Rekomendasi untuk kamu
Bengkulu, – Posko pemenangan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu nomor urut 3, Dedy-Agi,…
Mantan Ketua DPRD Bengkulu Utara Buyung Satria dan Ichram Nur Hidayah Siap Menangkan Rohidin-Meriani
Bengkulu, – Buyung Satria, mantan Ketua DPRD Bengkulu Utara, ikut terlibat dalam perjuangan memenangkan pasangan…
Bengkulu – Senator Bengkulu, Anggota DPD RI perwakilan Bengkulu Elisa Ermasari, yang baru saja terpilih…
Bengkulu, – Senator Bengkulu, Elisa Ermasari, resmi menjabat sebagai Wakil Ketua I Panitia Urusan Rumah…
Bengkulu, – Calon walikota Dani Hamdani no urut 1 kembali menegaskan komitmen untuk melanjutkan program-program…