Alaku
Alaku

Dalam Reses Nuzuludin, Masyarakat Pertanyakan Penutupan Jalan DDTS

Saat reses Nuzuluddin, Senin (6/3). Foto - Hasnul Kasdi Radar Informasi News.Com
Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu – Ketua Komisi II DPRD Kota Bengkulu, Nuzuludin, S.E., mengadakan reses pertama tahun ini di kediamannya di kawasan Jalan Danau pada Senin, 6 Maret 2023.

Dikatakan Nuzuludin sebagian besar keluhan masyarakat saat reses sebelumnya sudah terakomodir dan sudah dianggarkan pada tahun ini. 

“Reses ini masih seputar pembangunan infrastruktur seperti jalan, lampu jalan, drainase. Pada tahun ini sebagian besar sudah dianggarkan dan tinggal pelaksanaannya saja,” kata Nuzuludin, Senin malam (6/3).

Kemudian lanjut Nuzuludin, warga masyarakat juga mempertanyakan terkait rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu yang akan melakukan penutupan jalan Danau Dendam Tak Sudah (DDTS) pada tahun ini. Masyarakat khawatir, jika jalan tersebut ditutup dalam waktu lama akan mematikan perekonomian warga di kawasan tersebut yang hidup dengan berjualan dan bertani di area persawahan DDTS. 

“Terkait rencana penutupan jalan DDTS ini, kita akan koordinasikan ke pihak Pemprov agar jangan menutup secara total jalan tersebut karena akan mematikan perekonomian masyarakat. Hal ini harus disosialisasikan oleh pihak Pemprov ke masyarakat,” tutup Nuzuludin.(HKS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *