Bengkulu – Ketua DPD Golkar Rohidin Mersyah Rabu (13/3) mengatakan, penentuan Ketua DPRD Provinsi Bengkulu periode 2024 – 2029 akan dilihat dari Prestasi, Dedikasi dan Loyalitasnya bersama partai Golkàr.
“Golkar kriterianya sudah baku untuk menentukan calon, pimpinan kepala daerah juga kita menentukanya dari Prestasi Dedikasi, Loyalitas dan tidak tercela misalnya dilihat apa prestasi orang itu, prestasi bisa dalam bentuk pencapaian kalau dalam pemilu yang diperoleh suaranya seperti apa dedikasi membesarkan partai golkar dan loyalitas mereka sejauh mana” Kata Rohidin Mersyah
Penjelasan Ketua DPD Partai Golkar Rohidin Mersyah, selain Prestasi, Dedikasi dan Loyalitas, Calon unsur Ketua Pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu juga dilihat dari pencapaianya mengumpulkan suara di Pemilu Februari lalu.
Nantinya, Rohidin Mersyah juga tidak akan mengacu penetapan calon Ketua DPRD Provinsi Bengkulu 2024 – 2029 berdasarkan dari periode anggotanya menjabat sebagai Legislatif di DPRD Provinsi Bengkulu.
“Kita tidak melihat wajah baru dan wajah lama, Itu cuma di Provinsi aja wajahnya kan wajah Golkar” Tutup Rohidin.(Yadi)