Alaku
Alaku

Siap Menangkan PPP, DPC Kota Laksanakan Instruksi Ketua DPW Erwin Octavian

Cloud Hosting Indonesia


//Dedy Exwan : Kami Akan Berjuang Maksimal Capai Target

Bengkulu – DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Bengkulu siap menyongsong Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang. Ini terungkap dalam musyawarah anak cabang partai berlambang Ka’bah tersebut, sekaligus pembentukan Pengurus Anak Cabang (PAC) untuk 9 kecamatan dalam wilayah Kota Bengkulu, Rabu (2/2).

Saat musyawarah anak cabang PPP se Kota Bengkulu, Rabu (2/2/2022)

Ketua DPC PPP Kota Bengkulu, Dedy Exwan mengatakan, musyawarah anak cabang yang dalam prosesnya juga terdapat pembentukan PAC se-Kota Bengkulu harus dilakukan tiga bulan setelah kepengurusan tingkat DPC dilantik. “Ini merupakan intruksi dari DPW PPP Provinsi Bengkulu Erwin Octavian SE, makanya kegiatan ini kita gelar dan DPC PPP Kota perdana se-Provinsi Bengkulu,” ungkap Dedy, Rabu (2/2).

Disamping itu, lanjut Dedy, juga berdasarkan intruksi DPW PPP Provinsi Bengkulu, agar kepengurusan DPC PPP Kota dapat mempersiapkan secara maksimal supaya bisa menang dalam Pileg 2024 mendatang. “Tentu saja pembentukan PAC hari ini (kemarin, red) merupakan salah satu langkah kita untuk memperkuat basis PPP di 9 kecamatan,” tegas Dedy.

Menurutnya, nanti diharapkan seluruh PAC yang merupakan ujung tombak partai, dapat berupaya maksimal dalam memenangkan PPP khususnya dikecamatannya masing-masing. “Apalagi dalam Pileg 2024 mendatang kita ditargetkan meraih 6 kursi atau setidak-tidaknya dapat mendudukan kader sebagai unsur pimpinan di DPRD Kota Bengkulu,” katanya.

Sementara itu, Korwil Kota dari DPW PPP Provinsi Bengkulu, H. Marjon, M.Pd menyampaikan, kader yang dipercaya dan diamanahkan sebagai PAC diharapkan mampu memajukan dan membesarkan PPP. Dalam artian bukan kader yang hanya bisa duduk saja dalam sebauh kepengurusan partai politik. Jadi kualitas kerja harus benar-benar dibuktikan dengan kerja-kerja politik.
“Selain itu kita juga berharap DPC dengan PAC PPP se-Kota Bengkulu dapat terus bersinergi dalam melakukan kerja-kerja politik. Kitapun harus memberikan peluang bagi kader yang duduk di PAC untuk maju dalam Pileg nanti, terlebih yang memiliki potensi bisa memang. PAC juga dituntut bersinergi hingga ranting, agar selaras dengan program DPP,” singkat Marjon. (O9)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *