Alaku
Alaku
Daerah  

PMI Bengkulu Gelar Program Kesiapsiagaan dan Mitigasi Bencana untuk Masyarakat Terpencil

Cloud Hosting Indonesia

RADARINFORMASINEWS.COM – Indonesia dikenal sebagai negara yang rawan bencana, termasuk Provinsi Bengkulu yang masuk dalam kategori berisiko tinggi. Namun, penanganan bencana di provinsi ini masih jauh dari optimal. Banyak pihak, termasuk pemerintah dan lembaga non-pemerintah, cenderung bersikap reaktif ketika bencana terjadi, yang sering kali menyebabkan tingginya jumlah korban jiwa dan kerugian.

Sebagai solusi, pemberdayaan masyarakat dalam kesiapsiagaan dan mitigasi bencana menjadi sangat penting. Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bengkulu mengambil langkah proaktif dengan mengadakan program “Sosialisasi dan Simulasi Darurat Kesehatan dan Bencana di Tingkat Masyarakat” yang bertema “KAMI SELAMAT.” Program ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan masyarakat dalam menghadapi bencana.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan, mitigasi, dan pencegahan di tingkat masyarakat, terutama di daerah-daerah terpencil di Provinsi Bengkulu yang rentan terhadap bencana. Program ini juga menjadi bagian dari pelaksanaan program kerja Bidang Penanggulangan Bencana Pengurus PMI Provinsi Bengkulu Tahun 2024.

Sosialisasi dan simulasi akan mencakup berbagai materi, termasuk konsep bencana, membangun kesadaran masyarakat, perilaku hidup bersih (PHBS) saat kedaruratan, dan pertolongan pertama. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada Selasa, 27 Agustus 2024, di Kelurahan Bentiring Permai, dengan melibatkan 50 peserta dari masyarakat setempat. Dengan program ini, diharapkan masyarakat lebih siap dan mampu melakukan penanganan awal ketika bencana terjadi, sehingga dapat meminimalisasi dampak negatif yang ditimbulkan.(Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *