Alaku
Alaku
Daerah  

Tutup 17 an, Wawali Apresiasi Kelurahan Rawa Makmur Permai

Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu – Jum’at malam, Kelurahan Rawa Makmur Permai menggelar malam puncak perayaan HUT RI ke – 77 dengan mengadakan hiburan rakyat organ tunggal yang sekaligus dimalam puncak ini dilaksanakan pembagian hadiah kepada para pemenang yang telah mengikuti kegiatan perlombaan yang diadakan sebelumnya.

Pada malam puncak perayaan HUT RI ini yang juga penutupan dari rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan dihadiri oleh Dr. Dedy Wahyudi, SE., MM., Wakil Walikota Bengkulu, Dediyanto, Anggota DPRD Kota Bengkulu dan Mufti Natawijaya, SKM., Lurah Rawa Makmur Permai serta para Ketua RT, Ketua RW dilingkup Kelurahan Rawa Makmur Permai.

Dalam sambutannya Wawali memaparkan program Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu. “Saya sampaikan kepada warga masyarakat bahwa Pemkot memiliki program gratis untuk masyarakat Kota Bengkulu, diantaranya Nikah Gratis, Melahirkan Gratis dan Sunat/Khitan Gratis.” ungkap Dedy Wahyudi.

Diujung sambutannya Wawali memberi apresiasi kepada panitia pelaksana kegiatan di Kelurahan Rawa Makmur Permai. “Saya beri apresiasi yang tinggi kepada panitia karena kegiatan di Kelurahan Rawa Makmur Permai ini tidak meminta sumbangan kepada warga namun adanya donasi dari pihak swasta/BUMN.” ujar Wawali yang akrab disapa Bang Dewa ini.

Diakhir acara Wawali berkesempatan memberi hadiah dan piala kepada para pemenang.(cw1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *