Alaku
Alaku

KPU Bengkulu Tengah Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Periode 2025-2030

Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu Tengah, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Tengah menggelar Rapat Pleno Terbuka untuk menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih dalam Pemilihan Serentak 2024. Acara ini berlangsung di Hotel Puncak Tahura pada Rabu (5/2/2025) sore dan terbuka untuk umum.

Ketua KPU Bengkulu Tengah, Meilky Imansyah, memimpin langsung rapat pleno ini. Dalam keterangannya, ia menyampaikan bahwa penetapan pasangan calon dilakukan berdasarkan hasil pemilihan yang telah diumumkan secara resmi.

“Berdasarkan Keputusan Nomor 3 Tahun 2025, KPU Kabupaten Bengkulu Tengah menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih untuk periode 2025-2030,” ujar Meilky.

Pasangan yang terpilih adalah Drs. Rahmat Riyanto, ST., M.AP., dan Tarmizi, S.Sos., yang maju dengan nomor urut 1. Mereka berhasil meraih 33.392 suara atau 45,89% dari total suara sah, unggul dari pasangan lainnya.

Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan pada Rabu, 5 Februari 2025, pukul 16.52 WIB.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati terpilih, Tarmizi, S.Sos., mengucapkan terima kasih kepada KPU Bengkulu Tengah serta seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Pemilu 2024.

“Kami mengapresiasi kinerja KPU dan Bawaslu yang telah memastikan proses Pilkada berjalan lancar dan demokratis,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan pesan kepada masyarakat Bengkulu Tengah untuk bersama-sama membangun daerah ke arah yang lebih maju.

“Kemenangan ini adalah kemenangan seluruh masyarakat Bengkulu Tengah. Mari kita bersatu untuk kemajuan daerah ini lima tahun ke depan,” tutupnya.(Adek)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *