Instruksi DPP, M.Saleh Siap Kembali Maju DPR RI Bengkulu
Bengkulu – Dari Anggota Fraksi Golkar DPR RI H. Mohammad Saleh SE dia menyatakan siap maju kembali pada Pileg tahun 2024 mendatang, sesuai dengan instruksi dari DPP Partai Golkar untuk mengamankan Dapil Provinsi Bengkulu, “Ya kalau sesuai instruksi DPP internal partai, saya diminta kembali maju pileg untuk DPR RI, dan ada beberapa nama lagi yang lainnya juga untuk maju DPR RI Golkar Dapil Provinsi Bengkulu nanti,” ungkap H. M Saleh saat diwawancarai, kemarin (8/2).
Pileg tahun 2024 lanjut M Saleh masih cukup lama, jadi dia menyerahkan keputusan itu nanti kepada partai Golkar, “Memang secara aturan partai itu, disiapkan 200 persen nama Bacalegnya, sebab guna mengantisipasi kalau nanti Calegnya ada yang mundur atau tidak jadi maju. Sebab itu ada delapan nama yang disiapkan, sebelum nanti akhirnya akan dikerucutkan menjadi 4 nama, dan untuk memenuhi kuota 30 persen perempuan, artinya nanti ada dua Caleg laki-laki dan dua Caleg perempuannya,” kata M. Saleh.
Namun pada prinsipnya, ujar pria yang pernah menjadi ketua Lembaga DPD RI tersebut. dia siap jika memang diinstruksikan partai, “Saya siap, tapi bisa saja nanti saya tidak ikut lagi jadi disiapkan Caleg DPR RI nya 200 persen,” pungkas M Saleh.
Sebelumnya sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu Samsu Amanah S.Sos pernah menyampaikan bahwa mereka sudah menyiapkan beberapa nama untuk Caleg DPR RI Partai Golkar, mulai dari Mohammad saleh, kemudian Derta Rohidin, Trisna Anggraini, H Elfy Hamidy, Radianto Star, Patriana Sosia Linda, Bando Amin C Kader dan Dewi Sartika (idn)