Alaku
Alaku

Sah, Ini Daftar 35 Nama Anggota DPRD Kota Bengkulu Periode 2024-2029, 5 Dewan Ketua Parpol

Cloud Hosting Indonesia

Bengkulu, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bengkulu telah melakukan rapat pleno untuk menetapkan perolehan 35 kursi dan anggota terpilih DPRD Kota Bengkulu dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Rapat ini digelar di salah satu hotel di Kota Bengkulu pada Kamis, 2 Mei 2024.

Rapat ini menindaklanjuti surat KPU RI tentang penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Provinsi, maupun DPRD kabupaten/Kota. Rapat pleno ini dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku secara serentak di seluruh Indonesia.

Kegiatan ini yaitu penetapan kursi dan calon anggota DPRD kota terpilih periode 2024-2029, nanti hasil pleno ini akan juga kita teruskan ke Walikota dan Gubernur Bengkulu. Selanjutnya, bagi anggota legislatif terpilih diharapkan agar menyampaikan LHKPN.

“Kegiatan hari ini yaitu penetapan kursi dan calon anggota DPRD kota terpilih periode 2024-2029, nanti hasil pleno ini akan juga kita teruskan ke Walikota dan Gubernur Bengkulu. Bagi anggota legislatif terpilih diharapkan agar menyampaikan LHKPN,” ujarnya.

Rayendra juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta Pemilu tahun 2024 yang telah berpartisipasi serta kepada pihak kepolisian, kejaksaan, Kodim, dan stakeholder lainnya yang telah mengawal jalannya pelaksanaan Pemilu.

Berikut adalah daftar 35 calon anggota DPRD Kota Bengkulu :

Dapil 1 :

1. M. RIZALDY – Partai Kebangkitan Bangsa (1.646 suara)

2. MARLIADI, S.E. – Partai Gerakan Indonesia Raya (2.977 suara)

3. RODI, S. Kom. – Partai Golongan Karya (3.765 suara)

4. RAHMAD MULYADI, S.Sos., М.М. – Partai NasDem (2.622 suara)

5. Ustadz. ANDI SAPUTRA, S.Pd.I. – Partai Keadilan Sejahtera (2.676 suara)

6. DEDIYANTO, S.Pt., M.A.P. – Partai Amanat Nasional (3.589 suara)

7. SYAMSU IHWAN – Partai Amanat Nasional (2.850 suara)

8. ASMAN – Partai Demokrat (891 suara)

9. ERNI NOVITA – Partai Persatuan Pembangunan (1.766 suara)

Dapil II:

1. REPELITA FITHRI, S.E. – Partai Kebangkitan Bangsa (2.737 suara)

2. NUZULUDIN, S.E. – Partai Gerakan Indonesia Raya (2.480 suara)

3. Drs. RIUSLAN, M.Si. – Partai NasDem (1.900 suara)

4. IRMAN SAWIRAN, S.E. – Partai Keadilan Sejahtera (1.915 suara)

5. Drs. M. ZEN BASRI, M.M. – Partai Hati Nurani Rakyat (2.084 suara)

6. HERIMANTO – Partai Amanat Nasional (4.168 suara)

7. INDRA SUKMA, S.E. – Partai Amanat Nasional (2.317 suara)

Dapil III:

1. FATMAWATI, S.Ag. – Partai Gerakan Indonesia Raya (2.426 suara)

2. Dr. DESY MARYANI, S.H., Μ.Η. – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (2.340 suara)

3. EDI SURANTO SEMBIRING – Partai Golongan Karya (2.999 suara)

4. KHARISMA DWI SAPUTRA – Partai Golongan Karya (2.000 suara)

5. RIDUAN – Partai NasDem (3.506 suara)

6. EVI HASNA – Partai NasDem (3.217 suara)

7. PUDI HARTONO, S.Pd. – Partai Keadilan Sejahtera (2.237 suara)

8. BAMBANG HERMANTO, S.Sos., M.M – Partai Hati Nurani Rakyat (3.494 suara)

9. PARIZAN HERMEDI – Partai Amanat Nasional (2.597 suara)

Dapil IV:

1. VINNA LEDY ANGGRAHENI, S.E. – Partai Kebangkitan Bangsa (2.513 suara)

2. SOLIHIN ADNAN, S.H. – Partai Gerakan Indonesia Raya (1.387 suara)

3. RAHMAD WIDODO, S.Hut. – Partai Keadilan Sejahtera (1.891 suara)

4. SUDISMAN, S.Sos. – Partai Hati Nurani Rakyat (2.450 suara)

5. KUSMITO GUNAWAN, S.H., Μ.Η. – Partai Amanat Nasional (2.454 suara)

6. RENI HERYANTI, S.H. – Partai Demokrat (1.762 suara)

7. RINA SULASTRY, S.Sos. – PARTAI PERINDO (3.619 suara)

Dengan penetapan ini, para anggota DPRD Kota Bengkulu periode 2024-2029 siap untuk memulai tugasnya dalam mewakili aspirasi masyarakat. (Iwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *