Masyarakat Diminta Waspada
Bengkulu – Pengguna media sosial di Bengkulu kembali diresahkan dengan adanya akun facebook palsu yang mencatut nama Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah.
Sempat terjadi di tahun 2020 yang lalu. Kini di tahun 2022 kembali terulang kejahatan dunia maya akun palsu yang mengatanamakan Rohidin Mersyah dengan mencatut identitas dan foto profil Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah.
Kadis Kominfotik Provinsi Bengkulu Moh. Redhwan Arif mengatakan, sejak beberapa pekan terakhir beredar akun media sosial facebook palsu mengatasnamakan Rohidin Mersyah. Hal ini membuat masyarakat resah karena pembuat akun tersebut sempat melakukan aktifivitas atau interaksi melalui pesan di facebook mengatasnamakan Gubernur Bengkulu.
“Kami banyak mendapat laporan dari masyarakat yang resah dengan adanya akun palsu mencatut nama Rohidin Mersyah, dan saat ini penelusuran akun palsu tersebut dilakukan, termasuk mengupayakan melaporkan kepada admin facebook untuk diblokir atau dihapus,” ungkap Redhwan Arif.
Untuk itu dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk terus meningkatkan kewaspadaan jika ada akun facebook, messenger atau whatsApp mengatasnamakan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, yang mengajak berkomunikasi bahkan meminta sesuatu.
“Dari laporan staf saya, akun palsu seperti ini juga pernah terjadi di tahun 2020, kemudian diproses pelaporannya ke admin facebook dan berhasil dihapus, namun kemudian muncul lagi di tahun 2022 ini. Sehingga kita meminta masyarakat untuk berhati-hati dan waspada,” tambah Redhwan Arif.
Sementara itu, untuk mendapatkan informasi jelas terkait Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, lanjut Redhwan Arif, masyarakat bisa mengakses ke website resmi Pemprov Bengkulu seperti ke www.bengkuluprov.go.id atau ke akun official Dr. Rohidin Mersyah atau ke akun medsos Media Center Pemprov Bengkulu.(09)